<data:blog.pageTitle/>

This Page

has moved to a new address:

http://duniaperpustakaan.com

Sorry for the inconvenience…

Redirection provided by Blogger to WordPress Migration Service
Dunia Perpustakaan | Informasi Lengkap Seputar Dunia Perpustakaan: Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Luncurkan Layanan Maos Corner

Friday, May 13, 2016

Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Luncurkan Layanan Maos Corner

Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Luncurkan Layanan Maos Corner.


Dunia Perpustakaan | Banyak cara yang dapat dilakukuan, untuk mengajak masyarakat agar gemar membaca. Salah satunya dengan cara yang dilakukan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) ini.

Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Blora memiliki cara sendiri untuk merangsang dan menumbuhkan minat baca di kalangan anak-anak, pelajar dan masyarakat di Blora.

Salah satunya dengan memberikan layanan baca melalui program “Maos Corner”.

Ketua PD IPM Blora Sulistyo Suharto mengatakan kalau maos corner bisa jadi semacam perpustakaan jalanan. Sasarannya memang bagi para pelajar agar membiasakan untuk membaca buku.

“Melalui maos corner ini agar bisa tumbuh kesadaran untuk membaca buku bagi pelajar,” jelas Sulistyo. Seperti yang dikutip dari suaramerdeka.com, [13/05/16].

Nantinya setiap Minggu saat car free day akan terus memberikan layanan bacaan maos corner, serta di saat kegiatankegaiatn masal lainnya.

Dirinya prihatin saat ini budaya membaca di masyarakat rendah. Terlebih pelajar yang lebih asyik menggunakan android untuk menulis status di Facebook atau Twitwer atau media sosial lainnya.

Dia mengakui buku yang ada di maos corner banyak dari buku-buku milik anggota, namun ada juga yang berasal dari sumbangan masyarakat dan menjadi milik perpustakaan IPM.

Diakuinya jumlahnya masih terbatas, namun demikian diharapkan mampu memberikan rangsangan agar pelajar mau membaca meskipun hanya sebentar.

Untuk itu bagi masyarakat yang memiliki buku dan ingin disumbangkan kepada IPM akan diterima dengan hati. Sebab satu judul akan sangat bermanfaat. “Budaya membaca memang harus terus kita galakkan semoga moas corner ini akan bermanfaat,” tandasnya.

Labels: