<data:blog.pageTitle/>

This Page

has moved to a new address:

http://duniaperpustakaan.com

Sorry for the inconvenience…

Redirection provided by Blogger to WordPress Migration Service
Dunia Perpustakaan | Informasi Lengkap Seputar Dunia Perpustakaan: Mengintip Kemegahan dan Kenyamanan Perpustakaan Nasional China

Saturday, March 31, 2018

Mengintip Kemegahan dan Kenyamanan Perpustakaan Nasional China

Dunia Perpustakaan || “Tuntutlah Ilmu sampai ke negeri China”, kalimat tersebut tentunya tidaklah asing di telinga kita. Dan mungkin tidak ada salahnya juga jika ungkapan tersebut dikaitkan dengan kemajuan China yang menjadi negara besar di dunia khususnya dalam penguasaan bidang Ekonomi dan teknologinya.

Terkadang kita terlalu membenci kemajuan China karena China mampu merajai produk di negeri kita sendiri. Mulai dari produk elektronik, tekstil, bahkan hingga produksi pertanian, produksi dari China mudah kita temukan di negeri kita ini, bahkan di negara lain di penjuru bumi.

Karena alasan itulah terkadang kita membenci China, bahkan bisa dikatakan ada yang sampai megklaim diri mereka anti China, walaupun mungkin di dalam rumahnya banyak produk China.

Padahal akan lebih bijak, sudah seharusnya kita berkaca dan bercermin dari keberhasilan China tersebut, kita harus berani bertanya, Bagaimana bisa, China bisa semaju seperti sekarang?

Bukankah setiap negara pasti bermimpi, bagaimana supaya produk-produk mereka bisa kuasai Dunia?

Misalnya kita berandai-andai, jika produksi buatan Indonesia mampu kuasai pasar dunia, emangnya anda sebagai warga Indonesia tidak bangga?

Terkadang saat kita mendengar dan membaca jika produk Indonesia terkenal di dunia, kita bangganya minta ampun. Saya pikir begitu juga China dan negara lain.

Jadi sehrusnya kita memang harus langsung berani untuk belajar dari China, bagaimana China bisa sehebat itu, bukan justru malah hanya sibuk mencaci-maki dan membenci China, akan tetapi kita tidak ingin perbaiki diri bagaimana supaya bangsa kita bisa maju seperti [melebihi] China?

Jika anda percaya, kemajuan setiap negara pasti selalu di topang oleh fasilitas pendidikan yang baik termasuk salah satunya fasilitas perpustakaan. Di China sendiri memilki perpustakaan Nasional yang sangat besar dan lengkap yang memberikan pelayanan dan fasilitas ilmu pengetahuan untuk menopang warganya.

National Library of China terletak di Zhongguancun S St, Haidian, Beijing, China. Perpustakaan ini memiliki koleksi yang sangat lengkap dan memiliki ruang baca yang sangat nyaman.

National Library of China memang terlihat sangat besar dan megah. Hal ini bisa dilihat dari luas bangunan serta kemegahan bentuk interior bangunanya yang begitu mengagumkan. Setiap pengunjung yang datang kesini akan dimanjakan dengan kenyamanan yang sangat luar biasa.
Jika dilihat dari luar, bentuk bangunan sudah terlihat besar dan kokoh srta sangat menonjol jika dibandingkan dengan yang lainya.

Saat kita memsuki bagian dalam perpustakaan nasional di China ini, maka kita akan terkagum-kagum lagi dengan kemegahan yang luar biasa.
Berbeda dengan di Indonesia, di perpustakaan nasional China ini, pengunjungnya selalu membludak dan dipenuhi warga.

Berbagai status sosial menyatu di perpustakaan nasional China untuk membaca buku, diskusi, memanfaatkan fasilitas internet, tempat bermain, tujuan wisata dan yang lainya.
Rak-rak buku di Perpustakaan Nasional China dibuat dengan dukungan high quality dan di setiap rak sudah terbuat dari bahan berkwalitas terbaik.

Perpustakaan Nasional China yang berlokasi di Beijing ini juga selalu buka hingga larut malam, hal ini dikarenakan untuk melayani dan memberi kesempatan warga China yang saat siang hari sibuk bekerja dan beraktivitas.

Singkatnya, perpustakaan nasional di China ini memang sudah menjalankan fungsi mereka sebagai perpustakaan yang mulai dari untuk tujuan belajar, riset, hingga sebagai sarana rekreasi dan tujuan wisata untuk keluarga.

National Library of China berdiri sejak tahun 1909. Perpustakaan Nasional ini melayani semua masyarakat dari berbagi status sosial, dari kalangan pelajar, karyawan, pejabat, peneliti, dan masih banyak laghi jenis status sosial yang lain. Perpustakaan ini memiliki luas lantai total 170.000 meter persegi, peringkat kelima di antara perpustakaan dunia.

Pada akhir tahun 2003, Perpustakaan memiliki koleksi kaya 24,1100,000 volume / item, juga peringkat kelima di antara perpustakaan dunia. Dalam koleksi terdapat 270.000 jilid buku langka, 1.600.000 volume buku-buku kuno umum, 35.000 potongan cangkang kura-kura scripted dan tulang hewan.

Melihat kemegahan National Library of China ini sepertinya akan membuat kita iri jika dibandingkan dengan perpustakaan nasional di negara kita. Tentunya hal ini perlu dijadikan inspirasi dan motivasi untuk pihak terkait untuk selalu dan terus memperbaiki diri dalam memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik untuk masyarakat melalui perpustakaan yang baik juga.

sumber gambar: archdaily.com

Labels: